
Ohalooo gengs… lagi masuk pandemic
gini bosen gak sih quarantine yang udah berjalan kurang lebih 6 bulanan, mana
lagi kalo mau keluar udah gak bias. Dan kemarin 29 Agustus aku ikutan Webinar
bareng dengan DNARS Indonesia mengenai “Be an expert to your own skin”. Nah ini
dihadiri oleh Brand Ambassador Shireen Sungker dan dr. Grace Hananta.
Kita ngebahas mengenai kulit dari
pembahasan cara merawat kulit, bagaimana kita ngatasi kulit jerawat dan banyak
lagi. Lalu Shireen bercerita mengenai pengalamannya mengenai kulit berjerawat.

Sebelumnya aku mau ngebahas lagi
tentang Dnars Indonesia
Dnars telah ada di Malaysia sejak
10 tahun yang lalu dan mampu bertahan bahkan berkembang menjadi produk besar
yang dicintai masyarakat. Dnars memiliki bahan dasar alami yang bagus banget
untuk kesehatan kulit wajah. Bahkan salah satu produk Dnars ada kandunga extrak
kunyit yang mana efektif untuk mencerahkan kulit. Mungkin baru Dnars saja yang
memiliki kandungan extrak kunyit dibanding skincare lainnya.
Dnars menawarkan berbagai jenis
paket skincare yang sesuai dengan kebutuhan kulitmu.

Nah salah satunya
Dnars Whitening Set mengandung
Niacinamide (Vit B3), Aloe Barbadensis Leaf Extract (Aloe Vera), Ekstrak Akar
Manis (Licorice), Glycine Soja Seed Extract (Kedelai), Curcuma Domestic Rhizome
(Kunyit), dan bahan herbal lainnya. Dnars Whitening Set merupakan rangkaian
perawatan kulit yang terdiri dari Facial Soap Whitening, Day Cream Whitening,
dan Night Cream Whitening yang bermanfaat untuk melindungi kulit dari paparan
sinar UV karena mengandung UV Filter, membantu mencerahkan, melembutkan, dan
melembabkan kulit wajah.
Acara ini bikin nambah wawasan
lagi mengenai skincare dikala lagi bete.
Disela sela webinar ini, kita juga diajari mengenai jenis kulit dan aku seneng bisa tau lebih mengenai perbedaan jenis kulit.
![FORUM] Bagaimana Cara Mengetahui JENIS Kulit Wajah saya ?](https://akcdn.detik.net.id/visual/2020/03/10/e01b0d02-392b-4222-8357-c518c5cfb70c_169.jpeg?w=700&q=90)
Pada dasarnya jenis kulit terdiri dari:
1. Jenis Kulit Wajah Normal
Kulit wajah normal biasanya memiliki tingkat sebum dan
hidrasi yang seimbang sehingga jenis kulit ini tidak terlalu kering dan tidak
terlalu berminyak. Tingkat kelembapan kulit wajah normal cenderung pas. Orang
dengan jenis kulit wajah normal biasanya jarang memiliki masalah kulit.
- Kulit wajah normal memiliki warna kulit cenderung merata
- Memiliki tekstur yang lembut dan halus
- Pori-pori wajah tidak begitu tampak dan terlihat besar
- Wajah bebas dari komedo, jerawat, noda merah, dan masalah
kulit lainnya
2. Jenis Kulit Wajah Berminyak
Jenis kulit wajah berminyak biasanya memiliki pori-pori
besar, terlihat berkilau namun kusam, dan pada banyak kasus disertai komedo,
jerawat, serta noda hitam. Beberapa penyebab kulit berminyak adalah pubertas,
cuaca panas, stres, dan efek obat-obatan seperti antibiotik.
- Terlihat minyak berlebih pada wajah secara jelas
- Kelebihan minyak ini membuat wajah nampak berkilau
- Ukuran pori-pori cenderung besar, serta terdapat jerawat dan
komedo
3. Jenis Kulit Wajah Kering
Pemilik kulit kering akan sering merasa kulitnya kencang
seperti tertarik. Biasanya, perasaan kencang dan tertarik dirasakan setelah
mencuci muka atau lupa memakai pelembap. Area yang sering terasa kering adalah
dahi, tengah hidung, dan dagu.
- Memiliki pori-pori yang hampir tak terlihat
- Permukaan luar kulit terlihat kasar dan kusam
- Kulit terasa kurang elastis
- Kulit mudah memerah, gatal, bersisik, dan meradang.
4. Jenis Kulit Wajah Sensitif
Jenis kulit wajah sensitif memiliki tingkat toleransi yang
rendah dibanding dengan jenis kulit lainnya. Kulit sensitif mudah bereaksi pada
produk kosmetik yang terlalu keras atau yang tidak cocok dengan kondisi wajah.
- Apakah wajah sering berubah kemerahan
- Wajah sering terasa kencang dan terasa menusuk
- Ada sensasi panas atau perih pada wajah
- Kulit wajah mudah gatal, kering, dan mengelupas
Karena sebelumnya aku pernah di undangan Dnars diacara mereka dan aku juga menggunakan produk dari Dnars lho hehehe
