Sorella bersama Lovepink Indonesia Peduli Kanker Payudara


Blogger Gathering Sorella x Lovepink Indonesia
Sumber : @unicordadcom
Hola... Kalian pasti tau kan tentang kanker payudara? Terkadang aku takut banget yang namanya mengidap penyakit ini. Ketika kanker payudara sudah mendarat ketubuh kita pasti sedih dong frustasi iya!!! Bakal kepikiran duh macem macem deh. Nah aku mau sharing nih mengenai kanker payudara. 



13 Agustus 2018 aku diundang oleh SORELLA x Lovepink Indonesia Goes To Lombok - Blogger Gathering yang memberikan aku informasi mengenai kanker payudara dan pastinya aku bisa share ke kalian.

Dengar kanker payudara? awalnya aku menganggap remeh dengan penyakit satu ini. Yah kan masih muda trus belum nikah gak mungkinlah kena kanker payudara. Tapi pemikiran itu salah besar!!! siapa aja bisa terkena kanker payudara mau muda atau tua, mau laki-laki atau perempuan, semua itu bisa.


Sebelum aku kasih informasi mendetail mengenai kanker payudara aku akan kenalin dulu nih brand SORELLA dan ceritain event yang aku hadiri di Segarra Seaside Ancol.

Kuy.... 
Koleksi SORELLA

Tentang SORELLA
SORELLA merupakan brand dari Taiwan sejak tahun 1974. Saat ini SORELLA telah hadir di Asia Tenggara seperti SIngapura, Malaysia, Brunai Darussalam, Philipina, Myanmar, Kamboja dan Vietnam. 

SORELLA telah hadir di Negeri kita sejak tahun 1985 dibawah naungan PT. Megariamas Sentosa, yang juga mempunyai beberapa brand pakaian dalam wanita internasional seperti, PIERRE CARDIN, YOUNG HEARTS, dan FELANCY.

Yah pastilah teman-teman tau brand ini apalagi pasti di setiap mall ada brand SORELLA.

Setiap brand pasti memiliki philosophy nya, begitu juga SORELLA. Dengan philosophy yaitu Inner Beauty, karena SORELLA percaya bahwa setiap wanita memiliki inner beauty. Kecantikan dari dalam diri seseorang adalah kecantikan yang sejati. Memiliki kepercayaan diri yang tinggi, selalu berpikir positif, rendah hati dan peduli dengan sesama. Yah itu adalah wanita yang memiliki Inner Beauty.

Kecantikan tidak cuma hanya cantik parasnya saja, kecantikan dari dalam diri itu nomor 1. 

Ibu Madelina Mutia, Co-Founder Lovepink Indonesia

Acara dibuka dengan sambutan hangat dari Lovepink Indonesia oleh Ibu Madelina Mutia, Co-Founder & Breast Cancer Survivor. Beliau menjelaskan secara mendetail mengenai kanker payudara.


Tentang Lovepink Indonesia
Oh iya Lovepink Indonesia ini adalah organisasi yang berfokus pada kegiatan sosialisasi deteksi dini dengan cara SADARI (Periksa Payudara Sendiri), Sadanis (Periksa Payudara Secara Klinis), dan pendampingan bagi sesama perempuan dengan kanker payudara. Bergerak dengan basis komunitas survivors yang bekerja secara sukarela untu mendukung visi dan misi organisasi.

Dengan visi yaitu Dunia bebas dari kanker payudara stadium lanjut dan misinya Meningkatkan kesadaran dan menghilangkan stigma seputar kanker payudara meliputi :
1. Sosialisasi seputar tanda-tanda dan pengobatan kanker payudara, dengan deteksi dini dan skrining payudara secara berkala.
2. Gak lupa nih yang terpenting adalah dukungan moral untuk para pasien kanker payudara dan keluarga.

Koleksi Sorella

Kanker Payudara
Beliau juga menjelaskan bahwa kanker payudara adalah tumor ganas yang terjadi ketika sel payudara menjadi abnormal dan terbagi tanpa kendali atau urutan. Proses terjadinya kanker payudara karena sel lemak dan sel kelenjar mengalami proses reproduksi yang tidak terkontol dan struktur kelenjar abnormal terbentuk. Nah ini nih awal dari kanker.

WHO menyakatakn 1 dari 8 wanita di negara yang berkembang mengalami kanker payudara. Lebih dari 20% dari semua kanker yang diderita oleh wanita adalah kanker payudara.

Kalian tau ga kalo resioko kanker payudara itu meningkat seiring bertambahnya usia. KIra kira usia 40 tahun keatad yang di diagnosis mengalami kanker payudara, eits wanita yang masih muda mengalami kemungkinan tersebut lho...

Faktor dari kanker payudara antara 5 sampai 10% dari semua kanker payudara berhubungan dengan faktor genetik. Ditambah lagi dengan pola hidup yang tidak baik.


Gejala
Gejala dan tanda kanker payudara. Hampir 80% wanita dengan kanker payudaranya pertama mereka temukan sendiri lalu berkonsultasi dengan dokter. Dengan bentuk yang paling umum adalah bejolan payudara yang mungkin menyakitkan atau mungkin tidak. Lalu puting payudara mengerut (tertarik kedalan), ataupun berdara, atau bisa jadi terdapat pembengkakan pada kulit payudara. BIsa jadi terdapat cairan pada puting payudara.

Tidka cuma itu aja, kelenjar getah bening pada ketiak juga dapat membesar. Kasus lanjutannya, kanker payudara dapat menyebar ke hati, tulang, paru-paru, hingga otak.


Praktek bersama deteksi kanker payudara

Pada event tersebut juga diajarkan bagaimana cara mendeteksi kanker payudara. Lanjut dong pastinya dengan praktek bersama didampingi juga dengan survivor kanker payudara. Jadi, pas lagi mau mandi kita bisa cek end ricek payudara kita caranya bisa sambil tengok di cermin ataupun pas mau mandi.

Caca Tengker bersama Sorella dan Lovepink Indonesia

Acara ini juga dihadiri oleh Caca Tengker dan pastinya Ibu Agnes Dewi, Marketing Manager PT Megariamas Sentosa yang menjelaskan tentang produk SORELLA bra khusus kanker payudara untuk mendukung wanita yang mengidap kanker payudara.

Produk Sorella
Saat ini SORELLA sedang gendar gencarnya melakukan campaign #allaboutinnerbeauty# tercermin dari produk produk sorella Premium class yang tidak hanya mengutamakan nilai estetika tapi juga fungsi kesehatan

Koleksi Bra Sorella
Sumber : @unicordadcom
Produknya adalah Body Contour Wellness Bra dengan kelebihan :
  • Far  Infrared Rays  : fungsi detoksifikasi, mencegah radiasi elektromagnetik dan meningkatkan sirkulasi darah
  • 3D Zero Pressure Wire bra : terbuat dengan mengikuti bentuk payudara dan ketika dipakai tidak ada tekanan kawat  sehingga tidak menyebabkan sakit di sekitar payudara ketika bra dipakai karna kawatnya yang lentur.
  • Specialty Bra  Bamboo Bra : mengandung serat bambu dengan fungsi memperlancar peredaran darah,anti bakteri dan menghilangkan bau,  dan Coffee Yarn ( mengandung bahan kopi dalam serat kainnya dengan fungsi membantu mencegah iritasi kulit dan anti oksidan
  • Mastectomy Bra : untuk wanita yang terkena Kanker payudara pasca pengangkatan payudara agar masih dapat tampil dengan sempurna.
  • Beauty Inside ( Post Mastectomy Enchancement breast Padding) : sebagai pelengkap bra mastectomy diperlukan Padding khusus yaitu pengganti payudara palsu yang lebih dikenal dengan sebutan Prothesis. 

Bosen? Yah jelas engga lahhh soalnya abis berbicara mengenai kanker payudara kita membuat DIY topi pantai dong yang pastinya seru dan ditutup dengan foto bersama di pantai Ancol.

DIY Topi Pantai

Sumber : @unicordadcom
Semoga postingan aku kali ini bermanfaat untuk teman teman semua karena mencegah lebih baik dari pada mengobati

Supported media by www.womantalk.com www.grid.id, www.nova.id & www.smartmama.com

Of course Thank you SORELLA and Lovepink Indonesia 


See yaa
Lots of love,





Btari xoxo

Share this:

ABOUT THE AUTHOR

Hello We are OddThemes, Our name came from the fact that we are UNIQUE. We specialize in designing premium looking fully customizable highly responsive blogger templates. We at OddThemes do carry a philosophy that: Nothing Is Impossible

2 komentar:

  1. Wah aku penasran juga nih, sedih engga bisa dateng :(

    ReplyDelete
    Replies
    1. yahhh sayang banget ga bisa dateng padahal seru

      Delete